Sabtu, 07 April 2012

5 Tanda Wanita Bosan Pada Pasangannya

Kebosanan seringkali melanda pasangan yang menjalin hubungan dan ini bisa dipengaruhi oleh berbagai faktor.  Tak hanya pria wanita pun bisa mengalami kebosanan pada pasangannya.  Faktornya memang bisa beragam dan seringkali kebosanan wanita ini tidak diantisipasi oleh pasangannya.  Akibatnya seringkali ada orang ketiga yang memanfaatkan situasi bosan tersebut.  Apa saja sebetulnya tanda-tanda dari wanita yang bosan dengan pasangannya? Yuk kita lihat
wanita bosan Lima Tanda Wanita Bosan Dengan Pasangannya
Lebih Sering Bergaul Dengan Teman
Ketimbang menghabiskan waktunya dengan anda ia lebih sering hang out bareng teman-temannya.  Hal ini patut dicurigai apalagi jika sebelumnya ia lebih banyak menghabiskan waktunya dengan anda.

Menghindar
Jika ia mulai menghindari anda ini merupakan sinyal ia mulai bosan dengan anda.  Coba ajak bicara baik-baik dan tanyakan apakah pangkal dari kebosanannya bisa jadi ini dikarenakan anda yang kurang memperhatikannya.

Sering Marah Tanpa Alasan
Wanita biasanya moodnya akan berubah menjelang menstruasi dan ia sering melampiaskan kemarahannya. Namun jika ia sering marah-marah tanpa alasan jelas maka ini patut dicurigai, cegah kebosanannya dengan saling introspeksi diri.

Bersikap Cuek dan Membangkang
Jika ia biasanya adalah kekasih yang penurut dan penuh perhatian maka jika ia mulai cuek dan sering membangkang pada hal-hal postif yang anda katakan maka bisa jadi ini merupakan tanda ia mulai jenuh dan bosan pada hubungannya.

Kurangnya Kemesraan
Jika biasanya ia selalu bersikap mesra dan menunjukkan rasanya cintanya pada anda dan kini tidak lagi maka ini salah satu sinyal kebosanan.  Ia malah akan menghindar jika anda ingin mendekatinya dan ini merupakan sikap yang patut dipertanyakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
THANKS FOR VISITING DEWIMARLAINA.BLOGSPOT.COM