Rabu, 15 Februari 2012

Andalucia, Saksi Sejarah Dari Kerajaan Yang Hilang


Sejarah Islam, Yahudi dan Kristen pernah bersilangan di sebuah daerah di selatan Spanyol. Kisah penggulingan kerajaan yang tidak meninggalkan bekas menarik rasa ingin tahu banyak wisatawan. Inilah Andalusia, perekam hilangnya sebuah kerajaan.

Pada tahun 711, Andalusia dikuasai oleh umat Islam. Selama hampir delapan abad, kekuasaan Islam menghasilkan peradaban dalam damai. Kekuasaan Islam berakhir saat Ratu Isabella dan Raja Ferdinand datang ke sana pada tahun 1489. Mereka menaklukkan dan mulai membersihkan daerah tersebut dari segala sesuatu yang berbau islam dan juga Yahudi. Dari umatnya, kitab sucinya sampai ke bangunan ibadah.

Pembersihan itu berhasil dan jejak islam sudah tidak terlihat. Sebuah bangunan megah di Cordoba menjadi salah satu saksi sejarah yang ikut berubah. Bangunan ini memiliki cerita sejarah masing-masing. Bagi umat Islam, bangunan tersebut adalah sebuah mesjid yang kini dialihfungsikan sebagai katerdral. Sebaliknya, bagi umat Kristen, bangunan ini merupakan gereja yang diubah menjadi mesjid, lalu kembali diubah menjadi katedral.

Bagaimanapun, bangunan megah yang bernama Mezquita-Catedral Cordoba ini telah ditetapkan UNESCO sebagai salah satu bangunan bersejarah dunia. Di sini, Anda bisa beribadah di katedralnya, bagi Anda yang beragama Kristen. Sedang bagi yang beragama Islam, Anda bisa beribadah di mesjidnya. Bangunan mesjid yang bergaya moorish ini memiliki berpuluh pillar indah yang menyerupai pohon palem.

Katedral yang berdiri indah di tengah komplek juga menjadi pusat perhatian. Bangunan bercat emas ini memiliki mimbar dan deretan bangku yang bisa digunakan umat Kristen untuk berdoa. Selain Mezquita-Catedral, Cordoba juga memiliki sebuah situs sejarah yaitu Medinat al Zahra. Sebuah reruntuhan dari kerajaan Islam yang dibangun pada tahun 936.

Di Grenada, terdapat sebuah kompleks istana yang juga menjadi benteng yang megah. Bangunan ini dibangun pada saat kekaisaran Bani Ummayah. Kompleks istana yang berada di bagian selatan Spanyol ini mencakup wilayah perbukitan di batas Kota Granada. Sekarang, Anda bisa mengunjungi kompleks ini dan mengagumi sisa kemegahan istana yang dulu sempat dijuluki "paradise on earth".

Tempat lain yang merekam sejarah Andalusia adalah Pegunungan Al Pujjara di Granada. Komplek pegunungan ini menjadi tempat tinggal masyarakat Andalusia dari masa ke masa. Dari mulai bangsa Goth sampai bangsa Romawi. Saat ini, pegunungan batu yang memiliki banyak lembah ini masih menyisakan bekas sejarah yang pernah terjadi di sana. Hal ini terlihat dari bentuk bangunan, macam kaligrafi dan pernik kecil lain yang melambangkan sejarah pada masa lalu.

Tidak kalah indah dari Al Pujjara, yaitu Kota Ronda. Kota yang berada di Pegunungan Sierra Ronda ini kental dengan aksen Moorish. Keindahan arsitekturnya hampir sama dengan Mezquita-Catedral Cordoba. Bangunan batu yang tua akan menyambut Anda sesaat setelah memasuki kota ini. Nikmati komplek perumahan yang menjadi peradaban beberapa bangsa.
sumber: http://travel.detik.com/read/2012/01/31/105817/1830055/1025/andalusia-saksi-sejarah-dari-kerajaan-yang-hilang?vt2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
THANKS FOR VISITING DEWIMARLAINA.BLOGSPOT.COM